Search Engine Optimization ( SEO ) yang banyak dikenal oleh kalangan marketing online adalah sebuah proses pengoptimalisasi sebuah website dengan "Keyword" tertentu yang mudah di cari pada halaman Search Engine. Proses kekuatan Backlink walau masih diperhitungkan kini telah bergeser menuju kekuatan konten tulisan dari sebuah website. Dan jangan aneh bila ada sebuah website yang tidak memiliki Backlink namun memiliki konten yang kuat dengan tingkat originalitas dan keunikan akan mampu menerobos sebuah kata kunci pencarian di Google Search atau mesin pencari halamn web lainnya.
Namun dengan meningkatkan penggunaan Social Media maka proses SEO bukanlah menjadi andalan utama, karena para marketing Online sudah mulai bergerak menuju proses Social Media Marketing, dengan melakukan aksi peningkatan kunjungan ke dalam website dengan memberikan link website yang dimilikinya kepada para follower yang dimiliki.
Seberapa penting SEO ( Search Engine Optimization ) dan SEM (Search Engine Marketing ) bagi sebuah proses marketing perusahaan ? Jawabnya adalah Sangat Penting ! Karena proses ini merupakan bagian yang tidak bisa dipisahkan dalam proses membangun pasar sebuah produk didunia online, semakin mudah barang yang dijual pada website dicari pada search engine maka semakin mudah barang tersebut laku di pasaran dunia online.
Banyak hal yang perlu dipertimbangkan dalam hal SEO dan SEM , yaitu kemampuan didalam menulis konten yang unik , memiliki backup blog sebagai dummy blog yang memiliki konteks yang sama dengan konten website serta mampu memainkan secara utuh webmaster yang dimilikinya. Dan tentu saja website harus memiliki dua komponen penting dalam prose SEO dan SEM yaitu :
- Tersedianya Robots.txt
- Tersedianya Sitemap
cukup dengan dua komponen vital yang dibutuhkan dalam memainkan proses pada webmaster maka kita akan mampu mengendalikan proses SEO dan SEM , dan tentu saja harus didukung oleh konten yang benar-benar unik dan original.
SEO dan SEM juga merupakan sebuah proses Branding dalam dunia online, sehingga orang akan lebih mengenali sebuah produk bukan dari nama Branding nya melainkan dari produk yang dihasilkan. Branding melalu SEO dan SEM memiliki tingkat kesulitan yang cukup tinggi karena dengan teknik SEO dan SEM pun harus didukung oleh Proses branding melalui Social Media Marketing ataupun ditambah dengan proses Video Marketing.
Seorang yang memiliki branding "Kerupuk Pedas Bang Nasrul " tentunya tidak akan mudah di cari didunia online dan semua orang tidak kenal dengan "Kerupuk Pedas Bang Nasrul" , mereka mungkin hanya mengenal "Kerupuk Pedas", dan mereka mencari melalui serach engine semisal menggunakan Google Search . Ketika seorang mencari kata dengan kata Kerupuk Pedas , bagaimana website milik Kerupuk Pedas Bang Nasrul masuk pada halaman pertama Google.
Inilah yang perlu diperhatikan bagaimana SEO dan SEM mampu menembus halaman pertama Google untuk sebuah kata pencarian yang merupakan produk unggulan yang kita miliki.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar